Ubaya Dorong Masyarakat Kembangkan Lingkungan Hidup dan UMKM Melalui Lomba hayuning August 3, 2022

Ubaya Dorong Masyarakat Kembangkan Lingkungan Hidup dan UMKM Melalui Lomba

Pusat Pemberdayaan Komunitas Perkotaan Universitas Surabaya (Pusdakota Ubaya) menyelenggarakan Lomba Lingkungan Hidup dan UMKM Mandiri pada Rabu, 3 Agustus 2022 di Pendopo Pusdakota Ubaya. Bertemakan ‘Satu Bumi untuk Masa Depan’, digelarnya acara ini sekaligus memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia dan Hari Kemerdekaan Indonesia.

Pendamping Komunitas Pusdakota Ubaya, Ririn Teguh Setyowati, A.Md., mengatakan lomba ini juga bertujuan untuk mempersiapkan warga sekitar Ubaya dalam mengikuti kompetisi Surabaya Smart City. “Kami ingin mengembangkan lingkungan hidup dan UMKM menjadi kebiasaan di masyarakat. Kalau sudah jadi kebiasaan, warga akan siap mengikuti Surabaya Smart City atau lomba sejenis lainnya,” ujarnya.

Lomba diikuti oleh empat RT. Masing-masing RT mengirimkan dua UMKM untuk lomba UMKM dan tiga perwakilan warga untuk presentasi tentang kegiatan lingkungan hidup. Pemenang lomba akan diumumkan pada 13 Agustus 2022. Pemenang nantinya akan mendapatkan reward jutaan rupiah.

Ririn berharap lomba ini dapat memicu semangat warga untuk mengembangkan lingkungan hidup dan UMKM demi kemajuan wilayahnya masing-masing (el).