Forum Komunikasi Karyawan Universitas Surabaya (Ubaya) Karya Gellis mengadakan ngabuburit dan kajian Ramadan pada Jumat (21/03) siang. Acara bertajuk “Menguatkan Ikatan Multikultur Keluarga Besar Ubaya” itu mengundang narasumber tausiyah Prof. Dr. H. Saiful Jazil, M.Ag., Dosen Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya.
Dalam sambutannya, Wakil Rektor III Ubaya, Prof. Dr. Dra. apt. Christina Avanti, M.Si., mengajak seluruh peserta untuk mengingat kembali nilai-nilai keberagaman yang hidup di Ubaya menjadi kekuatan, khususnya di bulan suci Ramadan. “Kita perlu menjaga nilai keberagaman, kebangsaan, humanisme, universalisme dan kolaborasi. Semua itu perlu kita jaga agar keberagaman tidak hanya menjadi keindahan atau bahkan penghalang, tetapi menjadi kekuatan untuk memperkaya pengalaman dan wawasan kita. Mari kita ciptakan ruang belajar dan berkarya yang inklusif, inovatif, dan berdaya saing tinggi,” terang Prof. Christina.
Sementara itu, Ketua Forum Komunikasi Karyawan Karya Gellis Ubaya, Prof. Dr., Hj. Hesti Armiwulan, S.H., M.Hum., mengatakan masa puasa di bulan Ramadan menjadi momen yang pas untuk memperkuat nilai multikultur sebagai ciri khas Ubaya. “Sesuai nilai multikultur dan tema hari ini, hendaknya ikon ini tidak hanya diucapkan, tetapi kita hayati, resapi, dan menjadi satu sikap kita dalam kehidupan sehari-hari. Hari ini, mari kita dalami bersama,” ujar Prof. Hesti.
Prof. Saiful mengajak seluruh peserta untuk mendalami tiga ukhuwah yang diyakini oleh umat Islam. “Perlu kita ingat dan jadikan semangat, ada tiga nilai, yaitu ukhuwah Islamiyah, ukhuwah Wathaniyah, dan ukhuwah Insaniyah. Bagaimana kita bersaudara dalam ikatan kebangsaan dan nasionalisme, sesama umat Islam, dan umat manusia secara universal. Semua manusia adalah saudara,” pungkas Prof. Saiful.
Tak hanya tausiyah, acara juga diisi oleh pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an Surat Ali Imron Ayat 133-135 oleh Muhammad Royhan, mahasiswa Program Studi Digital Office Administration Politeknik Ubaya, serta pembacaan Saritilawah oleh Muda Swara, S.T., karyawan Direktorat Marketing dan Public Relations Ubaya. (sha)