Rektor Sambut Ribuan Mahasiswa Baru Ubaya Angkatan 2024 laurentiusivan August 13, 2024

Rektor Sambut Ribuan Mahasiswa Baru Ubaya Angkatan 2024

Ribuan mahasiswa baru Ubaya memadati lapangan perpustakaan Kampus Ubaya Tenggilis pada Senin (12/8/2024). Mereka bersiap untuk melakukan rangkaian kegiatan Masa Orientasi Bersama (MOB) tahun 2024.

Hari pertama diawali dengan upacara pembukaan. Rektor Ubaya, Dr Benny Lianto, memberikan sambutannya kepada seluruh mahasiswa baru. Ia mengatakan, MOB menjadi momen mahasiswa baru untuk memulai langkah awal mengimplementasikan nilai Ubaya yakni multikultur. “Semua mahasiswa baru pasti punya latar belakang asal sekolah dan daerah yang berbeda-beda. Ini jadi kesempatan untuk bisa berinteraksi dan berkelompok. Pesan saya ikutilah MOB ini dengan sebaik mungkin karena ini merupakan pintu awal untuk mengenal kehidupan kampus yang berbeda dengan saat di sekolah. Saya ucapkan, selamat bergabung menjadi keluarga besar Ubaya!” terangnya.

Setelah upacara, mahasiswa mengikuti kelas-kelas pengenalan tentang Ubaya. Ada dua materi yang diberikan, yakni bertajuk “Unraveling the Heart and Mind of Our University” dan “Our Journey Begins” yang dibawakan oleh dosen-dosen Ubaya.

Tahun ini, MOB Ubaya 2024 mengusung tema “Energizing Ubayatizen for New Society”. Tema ini diusung dengan harapan mahasiswa baru dapat memperoleh energi untuk memasuki kehidupan bermasyarakat yang dinamis dan berkembang. MOB kali ini dimeriahkan dengan kehadiran maskot COSMO yang merupakan astronot kucing yang ceria dan suka berpetualang. Maskot ini juga melambangkan eksplorasi, keingintahuan, dan kemungkinan tak terbatas di masa depan. (el)

Sekali lagi, welcome maharu! Mari berproses bersama di Universitas Surabaya.