Lomba Desain KTM Universitas Surabaya fathulhusnan November 19, 2010

Lomba Desain KTM Universitas Surabaya

Hadiah :

  • Juara I Desain KTM: Rp 3.000.000
  • Juara II Desain KTM: Rp 1.500.000
  • Juara III Desain KTM: Rp 500.000


Ketentuan lomba desain KTM:

  1. Peserta terbuka bagi kalangan civitas akademika UBAYA (dosen, karyawan, mahasiswa)
  2. Peserta perorangan atau kelompok maksimal 5 (lima) orang.
  3. Peserta dapat mengumpulkan lebih dari desain.
  4. Desain kartu untuk bentuk dan ukuran kartu sesuai standard internasional ISO/IEC 7810 ukuran ID-1 yaitu: 85.60 times; 53.98 mm.
  5. Desain KTM akan dipergunakan oleh seluruh mahasiswa Ubaya yang meliputi mahasiswa Politeknik, S1, S2, Program profesi.
  6. Desain kartu dua sisi (depan dan belakang) harus mengakomodasi item-item berikut:

    • Item yang harus ada pada sisi DEPAN:

      • Minimal sebuah Logo Ubaya resmi (boleh lebih dari satu logo). Pilih salah satu diantara dua format logo resmi di attach
      • Kotak untuk foto ukuran minimal 2 cm (tinggi) x 1.5 cm (lebar), termasuk warna background. Kotak foto berukuran lebih besar harus tetap memiliki aspect ratio 4 (tinggi) : 3 (lebar)
      • Space untuk data berikut:

        • Nama: 30 Karakter
        • NRP: 12 Karakter
        • Nama Program: 30 Karakter
        • Angkatan: 13 Karakter
        • Berlaku hingga: 25 Karakter
      • Contoh:

        • Simon Le Bon
        • 6994990
        • Desain Manajemen Produk
        • Angkatan: 1999
        • Berlaku Hingga: 12 Nov 08
      • Kotak putih untuk barcode ukuran minimal: 0.6 x 2.5 cm
    • Item yang harus ada pada sisi BELAKANG:

      • Teks berikut:

        • Kartu harus dibawa pada saat ujian dan penggunaan fasilitas-fasilitas Universitas Surabaya
        • Kartu hanya dapat digunakan sebelum masa berlaku habis dan pemegang kartu terdaftar sebagai mahasiswa pada semester berjalan.
        • Penggunaan kartu ini harus mematuhi ketentuan dan persyaratan yang ditentukan oleh Universitas Surabaya.
  7. Penyerahan desain KTM diserahkan ke BAAK Ngagel di dalam amplop tertutup dengan identitas jelas. Materi yang harus dikumpulkan meliputi:

    1. Softcopy (CD) berisi desain KTM kosongan tanpa data
    2. Hardcopy dicetak glossy bolak-balik sesuai dengan ukuran kartu pada ketentuan nomor 4 dan sudah berisi contoh data termasuk foto. Contoh data tidak boleh menunjukkan identitas salah satu peserta.
    3. Fotocopy KTM/Kartu Pegawai.
  8. Seluruh penjurian akan bersifat double-blind
  9. Setelah pemenang terpilih, dimungkinkan untuk dilakukan perubahan minor dalam desain KTM berdasarkan masukan dari tim juri dan pimpinan universitas untuk penyempurnaan.
  10. Pengadaan KTM oleh pihak ketiga yang ditentukan Ubaya
  11. Hak cipta desain KTM yang dinyatakan menang menjadi milik Universitas Surabaya
  12. Desain KTM yang diikutkan lomba oleh peserta merupakan perwujudan kreativitas orisinal peserta lomba. UBAYA tidak bertanggungjawab atas klaim pihak lain atas kepemilikan desain ragam hias yang diikutkan lomba dan tetap menjadi tanggung jawab peserta lomba
  13. Keputusan Dewan Juri tidak dapat diganggu gugat

Key Dates:

  • 19 November 2010: Technical Meeting
  • 13 Desember 2010: Batas Akhir Pengumpulan Karya
  • 14 Januari 2011: Pengumuman pemenang dan penyerahan hadiah