Memperingati 25 tahun Fakultas Psikologi UBAYA fadjar August 14, 2007

Memperingati 25 tahun Fakultas Psikologi UBAYA

Dalam rangka memperingati 25 tahun Fakultas Psikologi UBAYA.
maka Fakultas Psikologi UBAYA akan mengadakan konferensi dua hari bertema:

PENINGKATAN KUALITAS HIDUP MANUSIA:
PENDEKATAN MULTIDISPLIN TENTANG STRATEGI YANG RELEVAN UNTUK MASALAH PERKOTAAN.

Seminar diadakan pada:
Hari : Kamis ndash; Jumat
Tanggal : 6 – 7 September 2007
Pukul : 08.00 ndash; 17.00
Tempat : JW Marriot Hotel – Surabaya, Indonesia.

Konferensi ini bertaraf internasional karena mengundang keynote speaker sbb:

  1. Associate Professor Anne Bardoel yg merupakan Deputy Director Australian Centre for Research in Employment and Work, Department of Management, Faculty of Business and Economics, Monash University, Australia.
  2. Prof. Madya. Dr. Aminuddin Mohd Yusof, School of Psychology and Human Development Faculty of Social Science and Humanities, University Kebangsaan Malaysia, Malaysia.
  3. Prof dr. Jan Vinck, University of Hasselt, Belgium. Selain itu, keynote speaker-nya juga melibatkan Dr.Yusti Probowati (UBAYA) dan Dr. Ing. Haryo Sulistiarso (ITS).

Acara ini akan membahas isu-isu perkotaan dengan format plenary session (pleno) dan parallel session (dibagi per kelas/isu). keynote speaker akan tampil secara pleno, sementara pada sesi paralel, akan ada presentasi ilmiah dari berbagai peneliti dengan pendekatan multi-disiplin.
Jadi, acara ini cocok untuk kaum akademisi maupun praktisi yg concern dengan permasalahan perkotaan. Diharapkan juga bisa menjadi wadah pertemuan antara sudut pandang praktis dan teoretis.
Terbuka untuk umum dari berbagai disiplin ilmu.
Untuk keterangan lebih lanjut silakan membuka website di https://www.intlconference-fapsiubaya.com

Atau menghubungi sekretariat panitia di:
Telp : 62 31 – 2981359 ; 62 31- 2981243
Fax : 62 31 – 2981301
E-mail : psikologi_is@ubaya.ac.id
Contact persons : Selvy, Desak, Ita, Mitha, Lina (Senin – Sabtu, 10.00ndash; 16.00)