Wujudkan Mimpi Anak Bangsa Indonesia samueldim December 8, 2021

Wujudkan Mimpi Anak Bangsa Indonesia

Scholarships Week with Ubaya Beri Informasi Pendidikan dan Beasiswa untuk Pelajar SMA/SMK Se Indonesia
Universitas Surabaya (Ubaya) menggelar Scholarships Week with Ubaya 2021 untuk anak bangsa Indonesia. Scholarships Week with Ubaya hadir guna mempermudah pelajar SMA/SMK swasta maupun negeri dalam memperoleh informasi pendidikan hingga beasiswa yang ada di Ubaya. Kegiatan tersebut diselenggarakan pada 29 November 2021 dan 1 Desember 2021 melalui live Instagram @ubayaofficial. Bagi pelajar SMA/SMK yang tertarik mengetahui informasi lebih lanjut mengenai kesempatan meraih beasiswa hingga 100 persen di Ubaya dapat mendaftarkan diri di laman ubaya.id/scholarshipUBAYA dan bergabung via Zoom pada 3 Desember 2021.
Ubaya berkomitmen memacu prestasi dan siap menunjang kelancaran studi pelajar SMA/SMK berprestasi dari seluruh Indonesia. Ubaya memberikan beasiswa berupa potongan uang sumbangan pendidikan (USP) dan uang penyelenggaraan pendidikan (UPP) hingga 100 persen bagi pelajar SMA. Besaran potongan yang diberikan bervariasi, bergantung prestasi akademik atau nonakademik calon mahasiswa.
Calon mahasiswa yang memiliki prestasi akademik dengan rata-rata nilai rapor 80 ke atas dari SMA bereputasi baik akan memperoleh kesempatan untuk meraih Beasiswa Prestasi Akademik SMA. Di sisi lain, calon mahasiswa yang berprestasi di bidang olahraga dan seni tingkat nasional atau internasional berpeluang menerima Beasiswa Prestasi Unggulan Olahraga dan Seni.
Dua beasiswa itu tersedia bagi pendaftar mahasiswa baru dengan jalur tanpa tes (JPMK) dan tes potensi akademik (TPA). Beasiswa tersebut tidak berlaku untuk pilihan program studi (prodi) internasional.
Terdapat penghargaan lai nyang diberikan Ubaya kepada pelajar SMA/SMK yang memiliki pengalaman berorganisasi sebagai pengurus organisasi siswa intra sekolah (OSIS) melalui Beasiswa Pemimpin Muda Unggulan. Persyaratan pengajuan Beasiswa Pemimpin Muda Unggulan cukup mudah. Calon mahasiswa dapat mengajukan surat permohonan beserta SK penetapan sebagai pengurus OSIS.
Kemudian, membuat esai bertema Future Leader dan konten diunggah di platform media sosial seperti Instagram atau TikTok. Calon mahasiswa dapat mendaftarkan diri pada prodi yang ada, kecuali prodi kedokteran dan prodi internasional.
Ubaya selalu mendukung dan mengapresiasi pelajar SMA/SMK yang aktif mengikuti kompetisi. Sebagai bentuk penghargaan kepada calon mahasiswa yang berprestasi, Ubaya telah menyediakan beasiswa Prestasi Unggulan Penalaran dan Kreativitas. Penghargaan tersebut diberikan kepada calon mahasiswa yang berhasil menjadi pemenang dalam kompetisi yang diselenggarakan fakultas/prodi Ubaya atau kompetisi dari Kementerian Pendidikan di tingkat regional, nasional, dan internasional.
Sebagai penghargaan untuk guru, Ubaya menyediakan Beasiswa Putra/Putri Guru di SMA/SMK yang bekerja sama dengan Ubaya. Bersandar pada rasa kemanusiaan dan penghargaan, Ubaya memberikan beasiswa pada golongan keluarga kurang mampu secara finansial dan terdampak pandemi Covid-19. Dengan mempertimbangkan kondisi sosial ekonomi yang perlu ditunjang, calon mahasiswa yang memiliki prestasi akademik dapat menerima Beasiswa Sosial Ekonomi atau Beasiswa Peduli Covid-19. Beasiswa Peduli Covid-19 terbuka untuk calon mahasiswa program diploma, sarjana, dan pascasarjana.
Khusus calon mahasiswa program diploma, Politeknik Ubaya menawarkan Beasiswa Studi Karyawan untuk karyawan institusi atau perusahaan lain yang berminat meningkatkan kompetensinya. Program pascasarjana juga telah menyediakan Beasiswa Alumni Ubaya kepada calon mahasiswa yang berasal dari Fakultas atau Prodi S1 di Ubaya. Calon mahasiswa pascasarjana Ubaya dapat meraih kesempatan beasiswa lain melalui Beasiswa Merit Equity. Beasiswa itu bergantung dari indeks prestasi kumulatif (IPK) pada saat lulus program sarjana.
Selain beasiswa-beasiswa tersebut, tersedia Beasiswa Keluarga Besar Ubaya. Beasiswa itu berlaku untuk calon mahasiswa program diploma, sarjana, dan pascasarjana yang memiliki kakek, nenek, orang tua, kakak kandung, suami atau istri yang masih aktif sebagai mahasiswa maupun berstatus alumnus Ubaya. Ubaya juga bersinergi dengan industri menghadirkan Beasiswa Mitra DUDI (Dunia Usaha dan Dunia Industri) untuk mempersiapkan tenaga kerja andal di masa depan. Salah satu Beasiswa Mitra DUDI yaitu Arief Harsono Scholarship (AHS). AHS adalah beasiswa penuh kerja sama antara Ubaya dengan PT Aneka Gas Industri, Tbk (Samator Group) bagi calon mahasiswa Fakultas Teknik Ubaya.
Raih kesempatan mendapatkan beasiswa hingga 100 persen hanya di Ubaya. Jangan tunda kuliah, segera daftarkan diri Anda secara online. Jadilah bagian dari masa depan Indonesia yang lebih baik! (c12/xav)
Sumber: Jawa Pos, 26 November 2021