Pemain Muda Pacific Caesar Surabaya Ini Incar Gelar Rookie of The Year hayuning January 8, 2021

Pemain Muda Pacific Caesar Surabaya Ini Incar Gelar Rookie of The Year

Rookie Pacific Caesar Surabaya di Indonesian Basketball League (IBL) 2021, Andreas Kristian Vieri antusias menjalani musim perdananya di kompetisi profesional.
Tak tanggung-tanggung, Andreas Kristian Vieri langsung memasang target tinggi untuk capaian individunya, yaitu meraih gelar Rookie of The Year.
Titel ini memang sangat bergengsi untuk para pemain pemula. Jadi sangat wajar jika Andreas Kristian Vieri sangat menginginkan titel tersebut.
‘Pasti senang sekali bisa main di liga tertinggi. Apalagi, saya membela tim asal Surabaya,’ ujar alumnus Universitas Surabaya (UBAYA) tersebut.
Sebelum tampil di IBL, prestasi Andreas Kristian Vieri selama berkiprah menjadi student athlete terbilang cukup menterang.
Ia mampu membawa UBAYA menjadi runner up Liga Mahasiswa (LIMA) 2017. Pria 21 tahun itu juga pernah terpilih sebagai All-Star LA Campus Go to Manila 2017.
UBAYA juga dibawanya menjadi juara LA Campus League 2019 Surabaya Series. Ia memang tergolong pemain andalan untuk timnya.
Bakatnya pun sudah terlihat sejak tampil di liga basket SMA, Development Basketball League (DBL).
Andreas Kristian Vieri terpilih menjadi salah satu pemain DBL All-Star dan berkesempatan belajar di negara kiblat basket dunia, Amerika Serikat (AS).
Ia juga menjadi langganan memperkuat tim basket Surabaya serta Provinsi Jawa Timur di berbagai ajang regional dan nasional.
Bersama Pacific Caesar Surabaya, Andreas Kristian Vieri kemungkinan bakal langsung mengemban tanggung jawab besar.
Sebab, tiga pemain yang selama ini menjadi andalan Pacific, yakni Indra Muhammad, Muhammad Hardian Wicaksono, dan Yerikho Tuasela, memutuskan hengkang.
Sumber: iblindonesia.com (ibl.skor.id)