Sering Dimainkan Generasi Milenial Selama #DiRumahAja, Dari Mana Asal usul Bingo Challenge? hayuning April 9, 2020

Sering Dimainkan Generasi Milenial Selama #DiRumahAja, Dari Mana Asal usul Bingo Challenge?

SURABAYAndash; Adanya pandemi COVID-19 membuat pemerintah mengeluarkan instruksi bagi masyarakat Indonesia untuk tetap berada di rumah saja dalam rangka mencegah penyebaran virus corona. Berbagai aktivitas dilakukan masyarakat untuk menghilangkan rasa bosan, salah satunya dengan mengikuti Bingo Challenge yang sedang hits di media sosial Instagram. Bingo Challenge merupakan pilihan tepat bagi generasi milenial untuk mencari hiburan bersama teman-teman melalui media sosial selama melakukan physical distancing.

Selama satu pekan terakhir, berbagai template Bingo Challenge menghiasi tampilan story Instagram. Permainan Bingo Challenge dibuat berupa pilihan atau kolom yang perlu diisi berdasarkan informasi atau tema tertentu. Informasi atau tema Bingo Challenge diangkat dari topik sehari-hari di masyarakat seperti daily activity, asmara, persahabatan, tempat kuliner, film, zodiak, wish list, hingga aktivitas di kampus yang dirindukan.

Namun, adakah yang tahu serta penasaran dari mana asal-usul Bingo Challenge sehingga hits di kalangan generasi milenial saat ini? Sebenarnya Bingo merupakan adaptasi permainan lama yang kembali hits di media sosial. Asal usul Bingo ditemukan dan dimainkan sejak tahun 1530 di Italia. Saat itu, warga Italia sedang marak bermain lotre yang dinamakan “Lo Giuoco Lotto Italia”. Hal tersebut menjadi cikal bakal permainan Bingo. Pada tahun 1770, permainan ini menjadi terkenal dan menyebar ke Perancis sebagai “Le Lotto” dengan versi permainan yang mirip Bingo seperti adanya kartu permainan, koin, bukti, dan nomor yang digunakan.

Sepanjang tahun 1800-an, jenis permainan ini mulai dikenal seluruh pelosok Benua Eropa dan banyak permainan versi lotre yang diciptakan dengan nama yang berbeda-beda. Salah satu bentuk yang populer dari permainannya adalah kartu pemain yang dibagi menjadi tiga baris horizontal dan sembilan baris vertikal. Baris vertikal pertama berisikan angka dari 1-10, yang kedua 11-20 dan seterusnya sampai angka 81-90 pada baris vertikal yang kesembilan. Tiga baris horizontal masing-masing berisi lima kotak dengan angka didalamnya dan terdapat empat kotak yang kosong. Pemain kemudian akan mengundi dari sekantong chip bernomor 1 hingga 90. Tujuan utama dari permainan ini untuk menjadi pemain pertama yang berhasil menutup salah satu dari tiga baris horizontal.

Penyebutan Bingo pada permainan ini awalnya bernama “Beano”. Pada tahun 1929, Beano dimainkan pada saat karnaval didekat wilayah Atlanta, Georgia. Salesman mainan bernama Edwin Lowe memperkenalkan permainan ini ke teman-temannya yang berada di New York. Saat bermain, salah satu dari temannya secara tidak sengaja berteriak “Bingo” saat berhasil mendapatkan jackpot. Hal ini yang menjadi awal mula penyebuatan Bingo, kemudian diadaptasi menjadi permainan ‘Lowe Bingo’ yang sangat populer di tanah Amerika.

Sejak saat itu, Bingo menjadi permainan yang terkenal di seluruh dunia. Seiring berjalannya waktu dengan perkembangan teknologi dan internet, Bingo mulai banyak ditemukan dalam permainan situs online dan aplikasi. Pada tahun 1996, Bingo pertama kali menyediakan permainan gratis secara online bernama “Bingo Zone”. Saat ini banyak sekali inovasi dan modifikasi yang dilakukan untuk bermain Bingo secara online. Hadirnya media sosial berupa Instagram membuat Bingo Challenge di kalangan generasi milenial menjadi hits kembali.

Cara permainan Bingo Challenge cukup mudah, penantang atau pembuat Bingo Challenge mengisi permainan, kemudian mengunggah template ke story Instagram dan menantang teman-teman yang lain untuk ikut bermain. Jika ada orang yang berhasil menandai pilihan atau mengisi daftar pada template sehingga membentuk satu garis lurus maka orang tersebut dapat dikatakan pemenang permainan Bingo Challenge ini. Bingo!

Secara teknis permainannya dapat dimainkan oleh siapa saja tanpa perlu berpikir keras karena topik yang diangkat adalah informasi mengenai diri sendiri. Namun, jika bermain dengan orang yang sudah akrab dan dikenal seperti teman, sahabat, maupun pasangan pastinya permainan ini akan sangat seru. Jadi bagi teman-teman yang sudah bermain, sekarang menjadi tahu asal mula permainan Bingo Challenge ini ya. Bagi yang belum mencoba, selamat bermain dan jangan lupa jika menang teriak Bingo! (sis)

Sumber: The History Of Bingo and The Evolution of The Game. Dikutip dari website : https://www.bingo.org/history/