Bawa Pulang Penghargaan, Universitas Surabaya Termotivasi Lebih Bergerak Maju dan Cepat hayuning November 13, 2019

Bawa Pulang Penghargaan, Universitas Surabaya Termotivasi Lebih Bergerak Maju dan Cepat

SURABAYA – Universitas Surabaya (Ubaya) sebagai salah satu penerima penghargaan dari Harian Surya, Senin (11/11).
Berlokasi di Grand Peacock Grand Dafam Signature Hotel Surabaya, salah satu kampus bergensi di Indonesia ini berhasil membawa pulang penghargaan kategori swasta dan korporasi yang memaksimalkan industri 4.0.
Hadir rektor Ubaya, Ir Benny Lianto pada kesempatan itu.
Kepada Surya, ia menyampaikan, penghargaan tersebut merupakan apresiasi kepada Universitas Surabaya.
‘Penghargaan ini menjadi motivator kami untuk bergerak lebih maju dan cepat. Sekarang ini, kita memasuki tatanan yang berbeda. Kalau tidak bergerak cepat, kita akan terlindas oleh perubahan,’ ungkapnya ditemui seusai menerima penghargaan.
Lanjutnya, pihaknya tak memandang era industri 4.0 sebatas pada teknologi. Melainkan juga memandang manusianya.
‘Kami mendesain cara uang kami sebut mempersiapkan manusia memiliki ability untuk survive. Kami berharap mereka memiliki keterampilan untuk beradaptasi pada segala era,’ tuturnya.
Selain Ubaya, penghargaan pada kategori yang sama juga diterima oleh Citra Harmoni, Telkomsel, XL, Exxon Mobil, PGN, , Pelindo III dan RS Dr Soetomo.
Sumber: tribunnews.com