Juara Lima, McDonald’s Apresiasi Ubaya dan Unair fadjar June 16, 2014

Juara Lima, McDonald’s Apresiasi Ubaya dan Unair

Surabaya (beritajatim.com) – Sebagai bentuk penghargaan pada pemenang Liga Mahasiswa (Lima) Basketball 2013-2014, yaitu tim bola basket Putra Universitas Surabaya (Ubaya) dan tim putri Universitas Airlangga (Unair), McDonald’s Indonesia meluncurkan tray mat (alas makan) khusus bertema pemenang Lima.

Sutji Lantyka, Associate Direktor of Communications McDonald’s Indonesia menjelaskan, pihaknya selaku sponsor utama Lima wilayah Jawa Timur (Jatim) mengaku gembira dengan prestasi yang dicapai oleh tim putra Ubaya dan tim putri Unair. ‘Kebetulan para pemenang beradal dari wilayah Jawa Timur yang disponsori McDonald’s,’ ucapnya.

Dalam penjelasannya kepada wartawan, Kamis (5/6/2014) siang, Sutji menyebutkan bahwa dukungan pihaknya kepada ajang ini adalah bentuk upaya McDonald’s mewujudkan misi membangun generasi yang sehat. ‘Ini adalah musim kedua bagi kami mensponsori Lima,’ imbuh wanita paruh baya ini.

Selain tray mat, McDonald’s juga memberikan penghargaan kepada pemain dari kedua tim. Devucanizar Ade Setya Negara dari Ubaya dan Raissa Aribatul Hamidah dari Unair, mendapat penghargaan sebagai Most Valuable Player (MVP). Keduanya dianggap sebagai pemain kunci dari masing-masing tim.

CEO Liga Mahasiswa, Ryan Gozali menjelaskan, peluncuran tray mat sebenarnya sudah direncanakan sejak lama. Menurut Ryan, ini adalah bentuk apresiasi sekaligus sosialisasi kegiatan Lima. ‘Tray mat ini merupakan penghargaan kepada untuk mereka para tim juara,’ tutur Ryan.

Ryan menambahkan, melalui kegiatan ini pihaknya ingin meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa kehidupan atlet juga bisa sejalan dengan kehidupan seorang makasiswa. Kegiatan ini sekaligus menegaskan, karier sebagai atlet yang dijalani tak lebih penting dari edukasi.[sya/kun]

Sumber: https://beritajatim.com