Indonesia Academic Leaders Course 2014 fadjar May 6, 2014

Indonesia Academic Leaders Course 2014

Para pimpinan universitas-universitas di Jawa Timur yang diantaranya merupakan rektor, wakil rektor, dekan, dan wakil dekan menghadiri DIES-National Multiplication Trainings (NMT) ‘Indonesian Academic Leaders Course’ (IALC) tahap ke-2 di Ubaya, setelah sukses dengan tahap pertamanya di Universitas Ma Chung, Malang. Bertempat di Gedung Serba Guna Fakultas Psikologi Ubaya, acara yang didukung oleh German Academic Exchange Service (DAAD) bekerja sama dengan Kopertis Wilayah VII Jawa Timur dan Ubaya ini digelar pada 5 hingga 7 Mei mendatang.

‘Melalui acara ini diharapkan kepemimpinan para pimpinan universitas di Indonesia dapat ditingkatkan, sehingga mutu pendidikan perguruan tinggi di Indonesia dapat meningkat pula,’ ucap Prof Intan Ahmad, Member of IALC Steering Committee dalam sambutannya. Hadir pula tuan rumah, Prof Ir Joniarto Parung MMBAT PhD selaku Rektor Ubaya yang meresmikan acara tersebut, dan Prof H Sugijanto, Koordinator Kopertis Wilayah VII Jawa Timur.

Topik Organizational Development menjadi topik pembuka yang disampaikan oleh Dr Ute Symanski. Pada hari berikutnya akan dilanjutkan dengan beberapa topik mengenai pengembangan universitas serta diskusi dan presentasi. “Semoga melalui acara ini dapat menghasilkan pemimpin-pemimpin baru universitas yang membawa angin segar bagi pendidikan di Indonesia,” ungkap Dr Dra R R Christina Avanti MSi Apt, Direktur Kerjasama Kelembagaan Universitas Surabaya.