116 Bidik Misi di Prodi PTS Akreditasi A fadjar April 17, 2013

116 Bidik Misi di Prodi PTS Akreditasi A

SURABAYA – Beasiswa pendidikan bagi mahasiswa berprestasi untuk calon mahasiswa yang kurung mampu atau Bidik Misi, bukan hanya monopoli Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Perguruan Tinggi Swasta (PTS) juga mendapat jatah dari Direktorat Jenderal (Dirjen) Pendidikan Tinggi (Dikti).

Menurut Soegijanto, Koordinator Koordinasi Perguruan Tinggi Swasta (Kopertis) Wilayah VII, bila tahun lalu jatah Bidik Misi hanya untuk 67 mahasiswa di delapan PTS di Jawa Timur. Tahun ini bertambah menjadi 116 mahasiswa di sepuluh PTS.

Dijelaskannya, Senin (15/4) salah satu syarat bagi prodi penerima mahasiswa Bidik Misi adalah harus memiliki nilai akreditasi prodi A. Oleh karena itu, program ini bisa disebut sebagai prestise tersendiri bagi PTS.

Beberapa PTS yang mendapatkan program Bidik Misi tahun lalu, antara lain Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Universitas Kristen (UK) Petra, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia (Stiesia), Perbanas, Universitas Pembangunan Nasional (UPN), Universitas Surabaya (Ubaya), dan masih ada beberapa lagi. Hanya saja, ia belum bisa menjelaskan berapa anggaran yang diterima untuk Bidik Misi tahun ini.

“Tahun ini belum ada rincian prodi dan PTS mana saja yang akan menerima, pastinya harus akreditasi A. Nanti pada bulan Mei akan diadakan pertemuan untuk pembahasan anggaran. Bukan hanya soal anggaran Bidik Misi, termasuk anggaran yang lain,” pungkasnya.m18

Sumber: Surabaya Post Online, 16 April 2013