Ular Tangga Raksasa Pecahkan Rekor MURI fadjar December 3, 2010

Ular Tangga Raksasa Pecahkan Rekor MURI

FAKULTAS Bisnis dan Ekonomika (FBE) Universitas Surabaya (Ubaya) mencetak rekor MURI (musem rekor Indonesia) berupa ular tangga raksasa yang berukuran 14 x 14 meter persegi. Ular tangga ini terdiri atas 100 kotak (100 nomor) yang masing-masing kotak berukuran 1,5 meter. Ular tangga raksasa sebelumnya yang dicatat MURI berukuran 12 x12 meter persegi.

Humas Ubaya, Dody Setiawan mengatakan, berkaitan dengan pencapaian rekor MURI tersebut, maka pada Minggu (5/12) mendatang bertempat di Royal Plaza Lt UG akan hadir perwakilan dari MURI untuk melakukan pengecekan dan pengesahan atas rekor ular tangga terbesar se-Indonesia hasil karya mahasiswa tersebut. “Pembuatan ular tangga ini dalam rangka event FBE Style. Event ini terbentuk dari mata kuliah kewirausahaan,” katanya, kemarin. Pada kegiatan itu, seluruh mahasiswa yang mengikuti maka kuliah kewirausahaan diwajibkan untuk menciptakan event yang memunyai nilai jual. Maka, terciptalah karya ular tangga yang akhirnya berhasil memecahkan rekor MURI.

Sementara itu, FBE Style yang akan berlangsung pada Sabtu-Minggu (4-5 Desember 2010) nanti meliputi tiga babak. Di antaranya, babak pertama yang disebut find the spot dimana tim akan diberikan pertanyaan yang mana jawabannya harus diberikan dalam bentuk foto kepada panitia.

Babak kedua disebut dodolan dimana tiap tim ditantang untuk menjual produk yang ditentukan oleh panitia kepada para pengunjung Royal Plaza. Dan ketiga berupa ular tangga dimana tiap tim diajak untuk bermain ular tangga raksasa. Selama permainan berlangsung, tiap tim akan diberikan pertanyaan di setiap langkahnya. “Bagi yang berminat melihat langsung ular tangga raksasa hasil karya mahasiswa ini, silakan hadir saat acara penganugrahan,” kata Dody. (sie)

Radar Surabaya, 3 Desember 2010