Lewat Kebersamaan Mari Tingkatkan Kinerja fadjar May 28, 2009

Lewat Kebersamaan Mari Tingkatkan Kinerja

Cuaca mendung dan diselingi guyuran hujan deras, silih berganti mewarnai kota Surabaya, 25 Mei lalu. Situasi ini pastinya lebih enak sambil menikmati gorengan dan segelas minuman hangat. Ubaya punya cara tersendiri dalam menyikapi kondisi cuaca yang tak menentu ini. Asal bersifat positif dan bermanfaat, universitas ini ketika itu mengadakan Coffee Morning.
Ajang ini benar-benar dimanfaatkan pihak rektorat untuk membangun kebersamaan dengan para karyawan. Prof Drs ec Wibisono Hardjopranoto MS, Drs Adji Prayitno Apt, dan beberapa staf dan karyawan. Kehadiran mereka mewarnai ruangan B1.1 kampus Ngagel.

Kegiatan ini pun layaknya ajang curhat para karyawan dengan pimpinannya. Bahkan, 15 orang saat itu melayangkan uneg-unegnya pada para pimpinan universitas ini. Wibi pun membuka lebar-lebar bagi para undangan untuk berkeluh kesah tentang perkembangan Ubaya.

Target kegiatan ini sendiri sudah jelas. Menurut Wibisono, rektor bukanlah seorang majikan, “Lewat kebersamaan ini, mari kita tingkatkan kinerja, untuk memberikan layanan terbaik pada stakeholder,” ujar Wibi ketika itu. Bersama 30 undangan yang dipilih secara acak, kegiatan ini rencananya bakal di agendakan tiap bulan.(cuy,ben/wu)