Cetak Generasi Emas, Politeknik Ubaya Gelar “Temu Kangen Gemas” Penerima Beasiswa Triple Helix laurentiusivan November 15, 2024

Cetak Generasi Emas, Politeknik Ubaya Gelar “Temu Kangen Gemas” Penerima Beasiswa Triple Helix

Universitas Surabaya melalui Direktorat Administrasi Akademik berhasil menggelar Temu Kangen Gemas (Generasi Emas Surabaya) pada Selasa sore (12/11). Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Bidang Olahraga Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata Kota Surabaya, Eringgo Perkasa SE., MM dan Agung Sriwardhani, MA., selaku Direktur Politeknik Ubaya. Puluhan mahasiswa alumni Politeknik Ubaya tersebut merayakan acara temu kangen sekaligus pengambilan ijazah yang dilayani secara langsung oleh Direktorat Administrasi Akademik Ubaya. 

Agung Sriwardhani, MA., selaku Direktur Politeknik Ubaya mengatakan, temu kangen tersebut sekaligus seremonial penanda periode pertama telah selesai. “Hari ini, angkatan 2018 program beasiswa sudah selesai, ijazahnya bisa diambil, dan semoga membawa manfaat,” terangnya. 

Apresiasi serupa juga disampaikan oleh Eringgo Perkasa SE., MM, Kepala Bidang Olahraga Surabaya. Ia menyampaikan penghargaan kepada Ubaya dan perusahaan mitra atas kerja sama yang terjalin untuk mewujudkan beasiswa triple helix. “Mewakili Pemkot Surabaya, khususnya Dinas Pemuda dan Olahraga mengajak untuk selalu mempunyai semangat berinovasi dan kolaborasi. Teruslah menggapai cita-cita, karena ini merupakan perjalanan awal,” ujar Eringgo. 

Salah satu alumnus, Berlin, mengaku senang dengan program beasiswa tersebut. Sebab, beasiswa Triple Helix adalah program beasiswa yang diinisiasi oleh Politeknik Ubaya, Pemerintah Kota Surabaya, dan mitra perusahaan dengan konsep berkuliah, bekerja, dan beasiswa. Dalam kesempatannya menyampaikan testimoni, ia menyatakan rasa syukurnya sehingga sudah memulai karir di PT Pelindo Daya Sejahtera berkat beasiswa Triple Helix. “Bersyukur sekali, berkat beasiswa triple helix ini, aku punya banyak kesempatan. Semoga beasiswa ini berlanjut,” pungkas Berlin. (sha)