Olahraga Itu Tidak Harus Berkeringat kok! samueldim December 29, 2022

Olahraga Itu Tidak Harus Berkeringat kok!

Written by: Warta Ubaya (@wartaubaya) | Image by: pch.vector on Freepik

Selama ini, mungkin kita hanya mengetahui bahwa sebagian besar olahraga kerap membuat tubuh berkeringat. Dilansir dari Halodoc.com, berkeringat merupakan proses pendinginan setelah olahraga untuk menjaga suhu tubuh agar tetap optimal. Ketika berolahraga, otot akan menjadi panas karena suhu tubuh yang meningkat akibat adanya pengerahan tenaga. Hal ini mengakibatkan tubuh mengeluarkan lebih banyak keringat sehingga terasa lengket dan gerah serta rambut menjadi lepek. Tak heran jika beberapa orang kurang menyukai olahraga. Padahal, terdapat sejumlah olahraga yang tidak mengeluarkan keringat, tetapi tetap menyehatkan tubuh. Apa saja jenis olahraga tersebut? Yuk, simak tulisan berikut!

Jalan Kaki

Olahraga tanpa keringat yang pertama adalah jalan kaki. Olahraga ini merupakan jenis olahraga kardio yang dapat menjaga kesehatan jantung serta paru-paru. Walau tidak mengeluarkan keringat, jalan kaki memiliki berbagai manfaat, seperti: memperbaiki postur tubuh; melatih otot perut, punggung, paha, dan kaki; melepaskan hormon endorfin yang membuat suasana hati lebih baik; serta mengurangi perasaan cemas. Kegiatan ini dapat dilakukan oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak, remaja, dewasa, hingga lanjut usia (lansia) sekalipun, mengingat jalan kaki merupakan aktivitas kita sehari-hari yang tergolong ringan.

Pilates

Belakangan ini, pilates tengah menjadi tren serta kian diminati kalangan masyarakat. Hal tersebut dikarenakan aktivitas ini tidak hanya memusatkan pada latihan otot, melainkan juga pikiran. Dengan pilates, kita dapat memperoleh beberapa manfaat, seperti: memperkuat inti otot, mencegah dan mengurangi rasa sakit akibat cedera, melatih keseimbangan tubuh, membenarkan postur tubuh, serta melatih pengendalian pikiran agar tetap fokus. Olahraga ini dapat dilakukan oleh siapa pun dari berbagai kalangan usia.

Yoga

Terkadang setiap orang melihat secara sekilas bahwa yoga dan pilates adalah dua hal yang sama. Padahal, kedua olahraga ini memiliki perbedaan antara satu sama lain. Yoga memiliki teknik ujjayi atau nafas halus tetapi panas dalam hal pemanasan. Teknik pernapasan tersebut dapat membantu menenangkan tubuh dan pikiran kita. Di sisi lain, yoga juga dapat meningkatkan fleksibilitas, menjaga keseimbangan tubuh, serta mengurangi produksi kortisol atau hormon yang diproduksi ketika sedang stres. Sama halnya dengan pilates, yoga juga dapat dilakukan oleh berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Golf

Golf umumnya populer di kalangan menengah ke atas karena biaya lapangan, peralatan, hingga kursusnya yang tergolong cukup mahal, bahkan bisa mencapai jutaan rupiah. Meski demikian, olahraga ini memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan jantung, meningkatkan koordinasi mata dan tangan, memelihara tulang, serta mengurangi stres. Dengan menyelesaikan 18 holes dan menempuh jarak hingga 12 kilometer dalam sekali putaran, para pemain golf dapat membakar lemak sekitar 500 kalori. Selain itu, golf juga bisa dimainkan oleh siapa pun tanpa memandang usia.

Berenang

Kegiatan yang satu ini tidak mengeluarkan keringat, tetapi berhubungan dengan air. Sama halnya dengan jalan kaki, berenang juga merupakan salah satu olahraga kardio yang menggerakkan keseluruhan tubuh secara bersamaan. Beberapa manfaat yang dapat kita peroleh melalui berenang adalah membangun massa otot dan membentuk tubuh lebih ideal. Selain itu, berenang juga dapat menjaga kualitas tidur. Hal ini disebabkan oleh rasa lelah dan mengantuk setelah berenang sehingga kebanyakan orang cenderung tidur lebih cepat. Olahraga ini digemari oleh berbagai kalangan, mulai dari anak kecil hingga lansia.

Umumnya, kita berpikir bahwa semakin banyak keringat yang dihasilkan oleh tubuh ketika berolahraga menandakan semakin banyak pula lemak atau kalori yang terbakar. Padahal, indikator pembakaran lemak dalam tubuh tidak hanya bergantung pada keringat. Justru ada hal yang lebih penting daripada jumlah keringat yang kita keluarkan ketika berolahraga, yaitu intensitas aktivitas tersebut. Dengan berolahraga sesuai intensitas yang tepat, tubuh kita akan semakin kuat dan bugar. Selain itu, kita juga akan merasakan perubahan positif pada berat badan dan daya tahan tubuh. Yuk berolahraga agar dapat menyehatkan tubuh serta pikiran!(RE2, dhi)