MOB Politeknik Ubaya: Menjadi Pribadi Berkarakter dan Tangguh di Era Digital samueldim September 21, 2022

MOB Politeknik Ubaya: Menjadi Pribadi Berkarakter dan Tangguh di Era Digital

Reportase Warta Ubaya (@wartaubaya)

Dalam rangka menyambut mahasiswa baru (maharu) tahun ajaran 2022/2023, Politeknik Universitas Surabaya (Ubaya) mengadakan Masa Orientasi Bersama (MOB). Kegiatan ini diselenggarakan selama tiga hari, dimulai dari 19 hingga 21 September 2022. Bertajuk “Society 5.0.: Youth Movement to Stay Connected”, kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan keseimbangan antara peran mahasiswa dan pemanfaatan teknologi di era digital. Berlangsung secara luring di Kampus I Ubaya, Ngagel, MOB Politeknik kali ini diikuti oleh sedikitnya puluhan maharu.

“Mahasiswa baru pasti sudah tidak sabar untuk merasakan pengalaman menarik yang belum pernah dialami sebelumnya,” papar Nadiem Anwar Makarim, B.A., M.B.A., selaku Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek RI) yang hadir memberikan sambutannya secara daring. Menurutnya, fase perkuliahan mendorong mahasiswa untuk menjadi lebih dewasa dan belajar sesuai minat masing-masing. Guna mendukung hal tersebut, pemerintah mengadakan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). “Saya yakin program MBKM bisa membantu mahasiswa dalam mengenal minat dan ketertarikannya yang berperan penting untuk menentukan karier di masa depan,”tutur Nadiem. Oleh karena itu, Nadiem berharap para mahasiswa tidak melewatkan peluang emas tersebut.

Selain Nadiem, hadir pula Agung Sriwardhani, S.E., M.A., selaku Direktur Politeknik Ubaya untuk memberikan sambutannya. “Selamat datang dan bergabung menjadi keluarga besar Politeknik Ubaya kepada mahasiswa baru. Ini merupakan langkah pertama kalian dalam menatapi hal baru,”sambutnya. Agung turut menyampaikan harapannya agar para maharu bisa menjadi pribadi yang berkarakter dan tangguh dalam menghadapi semua perubahan di era digital. Hal tersebut sesuai dengan arahan Kemendikbudristek serta visi dan misi Politeknik Ubaya yang bertujuan membentuk soft skill, yaitu: adaptasi, disiplin, dan integritas. “Soft skilltersebut kita latih selama tiga tahun ke depan sehingga nantinya bisa menghasilkan lulusan yang betul-betul siap bekerja,”lanjut Agung.

Melinda Christanti Kwan, S.E., M.M., selaku Dosen Program Studi Manajemen Pemasaran sekaligus Ketua Acara turut memberikan sambutannya pada kesempatan kali ini. Ia mengucapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungan baik moral maupun spiritual, sehingga kegiatan MOB kali ini dapat terselenggarakan dengan baik. “Pesan untuk maharu, harus jadi mahasiswa yang mengembangkan semangat belajar demi masa depan lebih baik,”ujarnya. Tak lupa Melinda mengatakan kepada para maharu untuk tetap teguh dan berkomitmen agar menjadi pribadi yang memiliki kejujuran, kedisiplinan, dan tanggung jawab.(dhi)