Pra-MOB Politeknik Ubaya 2022: Persiapkan Mahasiswa Baru Menjadi Pribadi yang Dewasa dan Mandiri hayuning September 15, 2022

Pra-MOB Politeknik Ubaya 2022: Persiapkan Mahasiswa Baru Menjadi Pribadi yang Dewasa dan Mandiri

Reportase Warta Ubaya (@wartaubaya). Sumber foto: @mobpolitekubaya2022

Politeknik Universitas Surabaya (Ubaya) menyelenggarakan Pra Masa Orientasi Bersama (MOB) pada Kamis, 15 September 2022. Pra-MOB diadakan guna mengawali kegiatan MOB yang akan dilaksanakan pada tanggal 19-21 September 2022. Diselenggarakannya acara ini bertujuan untuk memberikan pengantar kepada mahasiswa baru sebelum menjalani rangkaian acara MOB. Digelar di Kampus Ubaya Ngagel, acara ini diikuti oleh puluhan mahasiswa baru Politeknik Ubaya.

Melinda Christanti Kwan, S.E., M.M., selaku Dosen Manajemen Politeknik Ubaya sekaligus Ketua Acara, menyatakan bahwa Pra-MOB terbagi atas beberapa rangkaian acara. “Pada Pra-MOB akan dilakukan penjelasan terkait rangkaian acara MOB, peraturan, serta sanksi pelanggaran. Selain itu, juga ada pengenalan panitia, games, dan penugasan,” jelasnya. Melinda turut memaparkan terkait persiapan yang dilakukan oleh panitia agar Pra-MOB dapat berjalan dengan lancar. “Kami sudah melakukan pembentukan panitia sejak tiga bulan yang lalu,” ucapnya. Rapat persiapan kemudian dilakukan secara online pada bulan Juli dan Agustus. “Kami juga melakukan meeting, gladi kotor, dan gladi bersih secara offline pada bulan September,” katanya.

Berbeda dengan tahun sebelumnya, Melinda menyatakan bahwa Pra-MOB tahun ini dilaksanakan secara offline. “Pra-MOB tahun ini berbeda dengan dua tahun sebelumnya yang diselenggarakan secara online akibat adanya pandemi,” tuturnya. Melinda menambahkan bahwa pelaksanaan Pra-MOB secara offline didasarkan pada pertimbangan khusus. “Saat ini, kondisi pandemi sudah semakin baik sehingga kita dapat memberikan kedekatan kepada mahasiswa baru,” tuturnya. Menurut Melinda, pelaksanaan Pra-MOB secara offline dapat mendorong mahasiswa baru untuk mengenal Politeknik Ubaya serta sistem belajar dengan konsep Merdeka Belajar secara riil.

Lebih lanjut, Melinda menyampaikan harapannya terkait acara Pra-MOB 2022. Ia berharap acara ini dapat memperkenalkan serta mempersiapkan mahasiswa baru dalam proses transisi menjadi pribadi yang dewasa dan mandiri. Selain itu, Melinda juga berharap pelaksanaan Pra-MOB dapat mempercepat proses adaptasi mahasiswa dengan lingkungan yang baru. “Hal ini dilakukan dengan menyeimbangkan antara peran manusia dan pemanfaatan teknologi,” tutupnya. (jv)