Charles Sugianto, mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Surabaya berhasil menjadi salah satu dari enam pelajar terpilih se-Indonesia yang berangkat ke Jepang untuk International Leadership Trip secara gratis. Mengalahkan ribuan pesaing, ia memenangkan seleksi di cabang pengetahuan umum yang diadakan oleh SejutaCita Future Leaders.
Sebelum lomba, mahasiswa yang baru diwisuda April itupun mengikuti tryout SejutaCita pada Januari 2022. Charles mengikuti semua cabang yang ada, antara lain pengetahuan umum, logika, dan esai. “Dari tryout itu kan uji coba, nanti first battle dulu. Nanti setelah tandingan pertama lolos, baru ke final battle. Terus aku diberitahu kalau lolos ke final,” ujarnya.
Ia juga bercerita bahwa sistem perlombaannya adalah menjawab pertanyaan dengan benar, cepat, dan tepat. “Jawabannya pilihan ganda. Ada 40 atau 50 nomor. Kalau benar saja tapi lambat, kita enggak bisa sampai top two,” imbuhnya. Pertanyaan yang ditanyakan adalah pengetahuan umum, sedangkan untuk cabang logistik menguji logika. Setelah melewati rangkaian battle di masing-masing cabang, akhirnya Charles terpilih menjadi top 6. Semua tahapan itu dilakukan secara online menggunakan aplikasi dan website.
Menambah pengalaman serta menjadi produktif di masa pandemi menjadi motivasi Charles untuk bertahan mengikuti perlombaan ini. “Aku tertantang sih. Mau lihat sampai mana kemampuanku. Terus bangga juga bisa bawa nama Ubaya di lomba nasional ini,” ungkapnya.
Charles memberikan pesan kepada mahasiswa yang sedang mengikuti lomba untuk tetap semangat dan terus berlatih agar kemampuan yang dimiliki dapat menjadi prestasi. “Saya percaya mahasiswa Ubaya adalah generasi muda, unggul, dan berdaya saing. Kita harus unggul dan berdaya saing untuk menuju Indonesia Emas 2045.” (el)