Dukung Inovasi Untuk Kaum Millennial samueldim October 5, 2021

Dukung Inovasi Untuk Kaum Millennial

Sabtu, 11 September 2021 Jurusan Manajemen Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Surabaya (FBE Ubaya) mengadakan rangkaian acara Epic sebagai bagian dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). FBE Ubaya berkolaborasi dengan Satu Atap dan Kelompok Studi Mahasiswa Manajemen (KSM Manajemen). Salah satu agenda Epic yaitu webinar yang bertajuk “Epic Business for Millennials”. Webinar ini diadakan dengan tujuan untuk mengajarkan start-up dan bisnis yang cocok bagi kaum millennial. Berlangsung melalui aplikasi Zoom, sedikitnya 417 peserta hadir pada hari itu.

Acara dibuka oleh sambutan dari Dr. Putu Anom Mahadwartha, S.E., M.M., CSA., selaku Dekan FBE Ubaya. “Kita tahu kalau generasi millennial itu santai, namun dapat membangun start-up yang melantai di bursa efek,” ujar Putu. Menurutnya, ada beberapa hal yang harus diikuti untuk dapat mencapai hal tersebut, yaitu: etika, integritas, dan kebijaksanaan. Putu berpesan agar generasi millennial terus berkembang. Dengan begitu, orang-orang muda dapat mengambil alih bisnis di masa depan.

Dr. Deddy Marciano, S.E., M.M., CSA., CBC., selaku Kepala Program Studi (Prodi) Manajemen turut menyampaikan sambutan. “Berbagai metode pengajaran baru dalam Prodi Manajemen telah diterapkan agar lebih cocok dengan generasi millennial,” jelas Deddy. Metode pengajaran non-konvensional dalam beberapa mata kuliah, seperti melalui game, studi kasus, dan project-based juga telah diterapkan. “Dengan berhasil menerapkan metode yang lebih menarik ini, kami dipercayai dana oleh Pendidikan Tinggi (Dikti) untuk menjalankan semua program,” lanjut Deddy. Beberapa program tersebut contohnya adalah rangkaian acara Epic dan mata kuliah Studi Kelayakan Bisnis. “Harapan kami dengan adanya sumber daya ini yaitu mahasiswa tidak takut untuk mewujudkan ide-ide yang mereka miliki,” ujar Deddy.

Lebih lanjut, Marwin Antonius Rejeki Silalahi, S.E., MBA., selaku Dosen Pendamping Hibah MBKM Epic, menjelaskan bahwa arti dari nama acara tersebut berarti sesuatu yang luar biasa. “Kami mengusung tema demikian karena berharap sesuatu yang luar biasa tersebut akan datang dari peserta Epic ini,” jelas Marwin. Ia juga menyampaikan bahwa inovasi ini diperlukan dalam era digitalisasi yang akan dipimpin oleh kaum millennial. “Oleh karena itu, FBE Ubaya turut mendukung mahasiswa bersama dengan Dikti,” tutup Marwin. (re3, et)