Mahasiswa Ubaya buat kreasi produk mamin dari bahan tanaman obat hayuning December 2, 2019

Mahasiswa Ubaya buat kreasi produk mamin dari bahan tanaman obat

Surabaya (ANTARA) – Mahasiswa Fakultas Farmasi Universitas Surabaya (Ubaya) membuat 14 kreasi produk makanan dan minuman (mamin) kekinian dari bahan tanaman obat asli Indonesia dalam kegiatan project health promotion dari mata kuliah Obat Asli Indonesia (OAI) di kampus setempat, Jumat.
‘Kegiatan mini bazaar semester ini mengusung tema ‘Minuman Tradisional di Era Milenial’,’ kata Dosen Fakultas Farmasi Ubaya Dr Finna Setiawan.
Dia menuturkan, pemilihan tema ini bertujuan mengajak mahasiswa agar mampu berinovasi membuat produk makanan dan minuman tradisional yang sehat sekaligus bisa diterima masyarakat, khususnya generasi milenial.
‘Mata kuliah OAI merupakan mata kuliah pilihan yang diikuti mayoritas oleh mahasiswa semester tujuh. Adanya kegiatan ini bertujuan mendorong mahasiswa berinovasi dalam membuat kreasi produk dari bahan alami Indonesia sehingga lebih disukai oleh generasi milenial,’ ucapnya.
Di samping itu, lanjut Finna, melalui kegiatan ini mahasiswa juga melakukan health promotion kepada masyarakat bahwa bahan alami Indonesia yang terkesan tradisional juga bisa dinikmati dengan cara kekinian.
Pembuatan kreasi produk dari bahan alami Indonesia dilakukan oleh mahasiswa tanpa meninggalkan unsur tradisionalnya dengan menggunakan tanaman obat asli Indonesia, seperti jahe, kunyit, asam, secang, rosella, kemangi, bunga telang, dan kelor.
Bahan alami dari tanaman obat asli Indonesia diolah oleh mahasiswa Fakultas Farmasi Ubaya menjadi produk makanan dan minuman yang lebih modern, serta memiliki nilai gizi yang baik bagi kesehatan tubuh.
Pada mini bazaar ini, terdapat 14 kelompok yang menampilkan produk, terdiri dari 11 produk minuman dan tiga produk makanan kekinian.
Nantinya, setiap kelompok bertugas melakukan presentasi dan menjelaskan kepada pengunjung terkait produk, komposisi, keunggulan, dan manfaatnya bagi kesehatan.
Kegiatan ini terbuka untuk seluruh civitas akademika Ubaya. Pengunjung yang hadir dapat berkeliling untuk melihat inovasi produk mahasiswa sekaligus dapat mencicipi makanan dan minuman yang telah disediakan.
‘Selain melatih kreativitas dalam membuat produk yang kaya nutrisi dan bermanfaat bagi kesehatan, secara tidak langsung mahasiswa juga ikut mengembangkan kemampuan mereka dalam berwirausaha,’ ujarnya.
Finna berharap mahasiswa bisa lebih inovatif dan kreatif untuk mempromosikan pola hidup sehat di masyarakat. Salah satunya dengan mengkonsumsi makanan ataupun minuman yang berasal dari bahan alam asli Indonesia.
‘Mengingat Indonesia kaya akan bahan alam terutama tanaman obat yang memiliki khasiat baik bagi kesehatan,’ kata Finna.
Sumber: Antaranews.com