Populerkan Produk dengan Kearifan Lokal fadjar May 20, 2019

Populerkan Produk dengan Kearifan Lokal

SURABAYA ndash; Integrasi ilmu dalam kewirausahaan terbukti cukup penting. Mengingat semakin beragamnya barang atau jasa yang bersaing di era modern. Dengan latar belakang itu, Universitas Surabaya (Ubaya) menggabungkan para mahasiswa dari beberapa fakultas untuk berinovasi. Konsep itu tercipta dalam sebuah pameran inovasi produk yang bertajuk Love di Chameleon Hall, Tunjungan Plaza 6, kemarin (18/5).

Sebanyak 25 stan bazar mahasiswa dari empat fakultas memeriahkan acara tersebut. Yakni, fakultas bisnis dan ekonomi (FBE), fakultas teknobiologi, fakultas teknik, dan fakultas industri kreatif. Tiap-tiap stan terdiri atas 9ndash;10 mahasiswa dari dua fakultas yang berbeda. ”Kami ingin mereka menjalin kerja sama yang baik di bidang masing-masing,” ungkap dosen pembimbing mahasiswa Ubaya Silvia Margaretha.

Ada lebih dari 50 produk yang dipamerkan. Terbagi menjadi produk makanan, lifestyle, dan game. Inovasi produk mahasiswa seperti tas makanan sehat, foto, dan permainan yang dibuat harus mempunyai nilai jual dan mampu menciptakan kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat.

Untuk tahun ini, kegiatan diberi tema kearifan lokal. ”Jadi, barang yang dijual pun harus ada unsur lokal Indonesia,” ungkap Silvi. Salah satu stan mahasiswa peserta bazar terlihat menjual olahan buah belimbing. Produknya berupa puding dan selai belimbing. Mereka adalah gabungan dari FBE dan FIK. Ketua kelompok Cicilia Berlinda Harlim mengaku awalnya tidak sengaja menemukan ide olahan belimbing tersebut.

”Belimbing itu asli Indonesia, manfaaatnya banyak, tapi selama ini olahan populernya hanya rujak,” ujar mahasiswa manajemen itu, lalu tersenyum. Bukan hanya Cicilia dan teman-temannya, banyak stan lain yang tak kalah menarik.

Salah satunya, stan yang menawarkan produk ramah lingkungan, tapi tetap ada ke arifan lokal. Misalnya, tas ramah lingkungan dengan motif suro dan boyo. Agenda tersebut berlangsung hingga hari ini. (nas/c25/ady)

Jawa Pos, 19 Mei 2019