Dialog Antar Dosen dan Wali Mahasiswa di Fakultas Kedokteran fadjar August 16, 2016

Dialog Antar Dosen dan Wali Mahasiswa di Fakultas Kedokteran

Tahun ini memang menjadi kali pertama bagi Universitas Surabaya untuk membuka Program Studi Kedokteran. Tak hanya membuka program studi kedokteran, Ubaya juga mendirikan Fakultas Kedokteran. Untuk mendirikan fakultas ini, Ubaya telah melalui serangkaian evaluasi dari tim gabungan Lembaga Akreditasi Mandiri di Bidang Kesehatan dan juga tim akreditasi dari DIKTI. Dari rekomendasi setelah evaluasi tersebut, Ubaya akhirnya berhasil mendirikan Fakultas Kedokteran. Hal ini menjadi suatu bukti bahwa Ubaya benar-benar sudah memberikan yang terbaik untuk calon mahasiswa Fakultas Kedokteran angkatan pertama ini.

Dengan komitmen untuk memberikan yang lebih baik, Ubaya membuat acara Meet the Parents Fakultas Kedokteran. Hal ini dilakukan agar para orang tua atau wali mahasiswa juga mengetahui bahwa anak-anaknya diterima di Ubaya dan akan dididik dengan fasilitas yang baik. Acara Meet the Parents, diselenggarakan di Gedung PF lantai 5, di Kampus II Ubaya. Acara yang dimulai pukul 13.00 WIB ini dihadiri para dosen yang akan mengajar di Fakultas Kedokteran. Tak hanya para dosennya, Prof. Ir. Joniarto Parung, M.M.B.A.T., Ph.D., selaku Rektor Ubaya dan Nemuel Daniel Pah, S.T., M.Eng., Ph.D, selaku Wakil Rektor 1 Ubaya.

“Saya sendiri merasa sangat kagum pada mahasiswa angkatan pertama ini. Sebagai angkatan pertama, belum ada lulusan sebelumnya. Belum pernah ada juga testimoni tentang pembelajaran di FK Ubaya ini akan bagaimana. Namun, para mahasiswa dan orang tua/wali mahasiswa sudah mau percaya untuk menempuh pendidikan di FK Ubaya. Jadi, semua yang berkumpul di sini, masuk ke FK Ubaya dengan modal kepercayaan. Karena itu, kami juga akan membayar kepercayaan itu dengan pembelajan di sini,” ungkap Prof. Ir. Joniarto Parung, M.M.B.A.T., Ph.D..

Acara dilanjutkan dengan penjelasan mengenai seluk beluk perkuliahan oleh dr. Nur Flora Nita Taruli B. Sinaga, M. Kes., Sp.OT CCD. Dalam proses perkuliahan di Fakultas Kedokteran akan menggunakan sistem blok, yaitu perkuliahan selama 16 minggu dalam satu semester. Selain ada juga dua tahap dalam sistem pendidikan yang perlu dilakukan oleh para mahasiswa untuk mendapatkan gelar dokter. Tahap pertama adalah tahap akademik sebanyak 155 sks dan bisa ditempuh selama 8 semester. Tahap kedua adalah tahap profesi sebanyak 48 sks. Pada tahap ini mahasiswa akan mempelajari fase pembelajaran klinis dari semester 9 sampai 12.

Setelah penjelasan akan sistem perkuliahan, acara berlanjut dengan pengenalan my ubayaoleh The, Jaya Suteja, S.T., M.Sc., Ph.D. dan penjelasan akan masalah pembayaran oleh Drs.ec. H. Sri Mince Endrawaman , S.H., M.M. Tak hanya memberitahukan pada para orang tua mahasiswa mengenai proses pendidikan di Ubaya, dalam acara yang berlangsung pada tanggal 26 Juli 2016 ini juga diadakan sesi tanya jawab.

Antusiasme para orang tua dan wali murid terlihat sangat jelas dalam proses tanya jawab ini. Ada yang menanyakan mengenai masalah pendidikan etika dalam dunia kedokteran, masalah keuangan, masalah kerja sama rumah sakit, hingga orang tua yang memberikan saran dan pesan-pesan untuk Ubaya. Semua pernyataan yang diberikan ditanggapi langsung oleh Rektor Ubaya dan langsung dijawab di tempat. (tea)