Mahasiswa Dili Institute Of Technology Belajar PR di Universitas Surabaya fadjar February 9, 2016

Mahasiswa Dili Institute Of Technology Belajar PR di Universitas Surabaya

ESTRELAONLINE.CO ndash; Sejumlah mahasiswa asal Dili Institute Of Technology, Timor Leste, memelajari public relation di Universitas Surabaya (Ubaya), Rabu (3/2/2016).

Sebagai mahasiswa mereka juga dituntut untuk bisa berkomunikasi dengan baik untuk mempresentasikan diri dan mengenalkan kampusnya.

Lisdiana Soares (21), mahasiswa jurusan manajemen keuangan menjelaskan, kemampuan public relation masih cukup susah dikembangkan di Timor Leste. Apalagi baru tiga tahun terakhir banyak yang menggunakan bahasa Portugal.

Sedangkan dirinya belum banyak mempelajarinya. “Masih susah, ada yang sudah terbiasa bahasa Portugal, ada yang bahasa Indonesia ada juga yang pakai bahasa daerah,” terangnya bersama sekitar 50 mahasiswa lainnya.

Ia pun masih terbiasa menggunakan bahasa Indonesia karena menghabiskan SMP dan SMA bersama saudaranya di Jombang. “Banyak dari kami belum bisa untuk berkomunikasi lancar dengan bahasa formal, jadi sangat membantu memelajari public relation diluar konsentrasi kuliah kami,” paparnya.

Sementara itu, Marketing Public Relations Ubaya, Hayuning Purnama menjelaskan, public relation pastinya dibutuhkan setiap orang untuk menjalin ubungan dengan personal lainnya. Tapi diluar hal itu, PR lebih banyak berperan untuk menjalin kerjasama dan menghubungkan sebuah instansi dengan pihak lainnya. “Dalam hal ini kami mencontohkan cara ubya saat menjalin hubungan dengan media,” terangnya.

Pada hakikatnya seorang PR dituntut menjaga citra instansinya dengan positif. Dan menangani permasalahan yang tersebar pada khalayak umum. (surya/ovi)