Tim Futsal Ubaya Berhasil Meraih Dua Juara fadjar May 15, 2012

Tim Futsal Ubaya Berhasil Meraih Dua Juara

Ubaya kembali mengukir prestasi. Tim futsal Ubaya berhasil meraih juara pertama pada perlombaan futsal yang dihelat oleh Universitas Wijaya Putra pada 26 Aprilndash;5 Mei silam. Tidak hanya itu, tim futsal Ubaya juga juara satu dalam “Violet Competition” yang diselenggarakan Universitas Airlangga (Unair) pada 7-9 Mei lalu.

“Strategi yang digunakan dari awal pertandingan lomba adalah main terbuka, sesuai petunjuk pelatih dan selalu berubah sesuai dengan kebutuhan tim menyesuaikan dengan karakteristik lawan,” tutur Arinda Rahmadhani selaku Ketua UKM Futsal Ubaya. Arinda mengaku semua lawan dalam lomba memiliki kemampuan yang bagus dan merupakan lawan yang cukup berat, namun lawan terberat yang dihadapi adalah semifinal “Violet Competition” saat menghadapi Fakultas Hukum Brawjiaya.

Setiap pertandingan yang dilewati sangat seru dan menantang. Namun UKM Futsal terus berusaha menang dengan membawa nama Ubaya. Pertandingan final “Violet Competition” berhasil dimenangkan oleh tim futsal Ubaya dengan skor 2-0 melawan Fakultas Pajak Unair. Sedangkan pada pertandingan final di Universitas Wijaya Putra, tim futsal Ubaya berhasil menang dengan skor 9-2 menaklukkan UNIPA. Tim yang bertanding beranggotakan Alifan, Ari Agung, Ardityo, Walde, Imam, Agung, Ardi, Hendi, Nico, Achmad, dan Jonathan. Kebanggaan untuk tim ini menjadi juara memang sudah pantas diraih karena tim Futsal Ubaya sendiri sudah mempersiapkan dengan berlatih sejak awal Maret hingga akhir April untuk kedua lomba futsal tersebut. “Harapan untuk tetap selalu bisa menang dan menjadi kebanggaan bagi Ubaya dari UKM Futsal pada lomba-lomba berikutnya menjadi motivasi kami,” tutup Arinda. (gun/wu)