Kekerasan Kecil dapat Berakibat Fatal fadjar March 26, 2012

Kekerasan Kecil dapat Berakibat Fatal

Kekerasan yang sedang mewabah di seluruh penjuru Indonesia kian lama kian berkembang tanpa teratasi. Dengan dasar kepedulian pada masyarakat yang berkaitan dengan kekerasan yang sering terjadi saat ini, maka Humas (Hubungan Masyarakat) dan Biro Bantuan Hukum Ubaya mengadakan penyuluhan terkait penghapusan kekerasan dalam rumah tangga. Dalam hal ini, tanggal 19 Maret 2011, SMA Santa Agnes menjadi target untuk menjelaskan tentang bahaya tersebut.

”Kekerasan dalam rumah tangga tidak hanya dilakukan oleh orang tua saja, akan tetapi juga dilakukan oleh anak-anak,” Ungkap Bu Ida Sampit Karo Karo SH CN MH di awal pembukaan penyuluhan tersebut. Kekerasan dalam rumah tangga bermacam-macam sehingga banyak orang yang melakukan tanpa disadari. Seperti yang tertuang dalam pasal 28 UUD 1945, seluruh masyarakat tidak boleh melakukan kekerasan kepada orang lain.

Kekerasan erat hubungannya dengan wanita. Hal tersebut dikarenakan wanita merupakan makhluk yang lemah dibandingkan pria. Salah satu kekerasan yang kerap dialami oleh wanita adalah pelecehan seksual.

Tidak lupa kekerasan juga diawali dengan hal-hal yang sepele. ”Pelecehan seksual kerap terjadi ketika kita bercanda karena di dalam bercanda kita tanpa sengaja melakukan hal tersebut,” tukas Dr Elfina L Sahetapy SH LL M. Kekerasan tersebut memang kecil, akan tetapi jika ditelusuri lagi kekerasan tersebut dapat menimbulkan akibat yang fatal. Kekerasan tersebut tidak hanya dalam kegiatan tatap muka secara langsung, akan tetapi dalam dunia maya juga dapat terjadi kekerasan seperti itu.

Setelah penjelasan mengenai kekerasan, diberikan kesempatan untuk tanya jawab pada sesi akhir acara. Pertanyaan demi pertanyaan pun muncul di dalam sesi tanya jawab. ”Semoga dengan adanya penyuluhan ini, generasi muda ini dapat lebih berhati-hati dan bertanggung jawab,” tutup Marianus Yohannes Gaharpung SH MS. Penyuluhan ini diberikan kepada SMA tanpa terkecuali sehingga seluruh siswa SMA dapat mengerti dan memahami dengan baik.(jco/wu)