Universitas Surabaya Juara II Kompetisi Statistik fadjar December 10, 2010

Universitas Surabaya Juara II Kompetisi Statistik

SURABAYA ndash; Universitas Surabaya (Ubaya) meraih juara dua dalam ajang National Statistics Competition for Engineers (NSCE) 2010 yang digelar di Universitas Katolik Parahyangan, Bandung. Kompetisi nasional yang telah terselenggara pada tahun keempat ini mempertandingkan berbagai soal-soal statistik.

Menurut dosen Ubaya, M Arbi Hadiyat, pihaknya mengirimkan sembilan mahasiswa yang terbagi menjadi tiga tim. “Satu di antaranya berhasil mengantarkan Ubaya meraih peringkat kedua,” terangnya, kemarin (9/12).

Dalam babak penyisihan, kata Arbi, ada 22 tim dari 14 perguruan tinggi di seluruh Indonesia. Ketiga tim dari Ubaya berhasil lolos sampai ke babak semifinal. Dua diantaranya juga lolos sampai ke babak final. Tapi sayang, hanya satu yang mampu meraih predikat juara.

Meskipun berhadapan dengan kompetitor-kompetitor tangguh dari berbagai PTN, kata Arbi, tim Ubaya yang terdiri dari Ferry Setiawan (Teknik Industri 2007), Lita Meliana (Teknik Industri 2008), dan Ardianto (Teknik Industri 2008) berhasil meraih trofi sebagai juara kedua dan hadiah uang Rp 5.000.000. Persiapan bimbingan yang hanya dilakukan dalam enam kali pertemuanpun ternyata mampu membuahkan hasil yang memuaskan. (sie)

Sumber: www.radarsby.com, 10 Desember 2010