Informatic Logical Programming Competition 2010 fadjar February 15, 2010

Informatic Logical Programming Competition 2010

Jurusan Teknik Informatika FT Ubaya gelar Informatic Logical Programming Competition (ILPC) 2010. Even yang diselenggarakan pada 5-6 Februari 2010, bertempat di fakultas teknik. Dengan mempesertakan siswa SMA yang berasal dari seluruh Indonesia ini, ILPC bertujuan untuk dunia IT terutama programming.

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, lomba yang sudah memasuki tahun keempat ini, mengalami peningkatan jumlah peserta. “Tahun ini jumlah peserta dua kali lipat tahun sebelumnya, artinya acara ini lebih diminati,” ungkap Henry Djaja Ge selaku ketua panitia. Mahasiswa jurusan TI ini mengaku bahwa acara ini juga merupakan suatu sarana untuk memperkenalkan fakultas teknik secara luas pada siswa SMA yang berminat dalam bidang ini. Oleh sebab itu, kepanitiaan ILPC berasal dari mahasiswa jurusan informatika, sistem informasi, dan multimedia berbagai angkatan.

Terbagi dalam dua babak, ILPC sendiri melaksanakan babak penyisihan dimulai pada 28 ndash; 29 Januari 2010 secara online. Materi yang diberikan pun beragam seperti game yang mengasah logika dan juga melombakan pemrograman. Dari babak penyisihan, 64 peserta yang ikut disaring menjadi 30 kelompok saja untuk maju ke babak semifinal di kampus Ubaya. Tiap kelompok terdiri dari dua sampai tiga orang dan tiap sekolah berhak mengirim perwakilan dalam jumlah bebas.

Babak semifinal pun dikemas menarik. Yakni dalam bentuk rally. Dalam babak ini peserta diuji kecepatan dan ketepatan dalam berpikir, tentunya seputar pemograman. Meski hujan deras sempat meghambat jalannya acara, namun ketanggapan panitia mengatasi masalah tersebut sehingga jalannya acara tidak molor. 15 peserta terbaik pun diumumkan dan berhak maju ke babak final pada keesokan harinya. Pada babak final, peserta yang tersisa dihadapkan pada soal ndash; soal yang harus mereka selesaikan dalam waktu 90 menit.

Akhirnya, ILPC 2010 telah menemukan jawara anyar. Mereka adalah SMAN 4 Denpasar. Tak hanya itu, mereka juga memboyong gelar runner up. Sementara itu, SMAK Frateran Surabaya menguntit diurutan ketiga. Untuk juara harapan I direngkuh oleh Sragen Bilingual Boarding School (SBBS), Juara harapan II diraih SMAK Saint Louis 1 Surabaya, dan juara Harapan III oleh SBBS. Tahun depan diharapkan ILPC dapat lebih meriah dan lebih menantang lagi. “Harus lebih seru!” harap tim dari SMAN 5 Denpasar bersamaan. (mei)