Keikutsertaan Ubaya pada International Conference on Applications and Design in Mechanical Engineering 2007 fathulhusnan November 20, 2007

Keikutsertaan Ubaya pada International Conference on Applications and Design in Mechanical Engineering 2007

Satu lagi makalah dosen pengajar Ubaya dipublikasikan di sebuah Konferensi Internasional. Pada 25 – 26 Oktober 2007 yang lalu, Bpk. The Jaya Suteja ST. M.Sc, seorang dosen Teknik Manufaktur Ubaya mendapatkan kehormatan untuk mempresentasikan makalahnya pada International Conference on Applications and Design in Mechanical Engineering 2007 (CADME 2007) yang diselenggarakan oleh. Universiti of Malaysia Perlis, Malaysia.

Adapun makalah yang ditulis berdasarkan penelitian yang dilakukan Bpk. The Jaya Suteja ini berjudul ”DEVELOPMENT OF AUTOMATED DESIGN SYSTEM FOR STORAGE TANK”. Makalah ini menjelaskan tentang pengembangan suatu sistem desain terotomasi yang dapat melakukan desain sebuah tangki penyimpan fluida secara otomatis. Di mana hanya dengan memasukkan masukan berupa input tipe ASCII, sistem desain ini akan menghasilkan model 3D dan juga gambar teknik dari tangki penyimpan fluida. Dengan menggunakan sistem desain ini, proses desain tangki penyimpan fluida tidak perlu dilakukan mulai dari awal. Jika proses desain dimulai dari awal padahal tangki penyimpan fluida ada bermacam-macam jenisnya maka proses desain akan memakan waktu yang sangat lama. Oleh karena itu dengan menggunakan sistem desain ini, waktu desain akan semakin pendek dan akan meningkatkan daya saing dari desainer dan pembuat tangki penyimpan fluida.

International Conference on Applications and Design in Mechanical Engineering 2007 adalah sebuah konferensi internasional terkemuka yang diikuti oleh berbagai perguruan tinggi terkemuka di kawasan Asia Pasifik. Konferensi ini bertujuan untuk membagikan pengetahuan dan perkembangan teknologi, desain dan aplikasi Teknik Mesin antara peneliti, akademisi, praktisi dan industri terkait, di mana diharapkan hasil konferensi ini dapat menjadi dasar untuk pengembangan riset ditahun-tahun selanjutnya.

Makalah ini menunjukan komitmen Ubaya untuk selalu mendorong dan berperan aktif dalam meningkatkan profil internasionalnya melalui publikasi internasional dari para dosen di berbagai bidang keilmuan yang ada di Ubaya.

(HI)